-->

In BPN Ramadan 2023 momlyfe

Cara Daftar Member McKids dan Apa Benefitnya

Assalamualaikum. Holaa momsay ๐Ÿ˜Š

Ada yang sudah daftar member McKids belum niih? Kebetulan kemarin aku dapat tawaran dari mbak MCD begitu lihat aku memesan paket happy meals ๐Ÿ˜Š

Jadi berikut pengalamanku mendaftarkan Abian untuk jadi member McKids yaa. Mungkin akan berbeda promo di satu outlet dengan outlet lainnya.

Ceritanya, kemarin aku mengunjungi MCD untuk berbuka puasa sekaligus mentraktir adikku yang baik hati karena hari itu ia memberiku 29 item kado untuk miladku. Xixixi

Hamdalah, masih diberi secercah keuwuan dibalik kekecewaan terhadap ketidakromantisan park bo jo (red: suamiku). Sebenernya yaa udah nggak kecewa sih, udah hapal bagaimana diaa wkwk. Eh, jadi curhat ini gimana sih.

Oke, balik ke cerita tentang pendaftaran member McKids yaa. Setelah memesan makanan, kami didatangi oleh mbak crew MCD. Beliau terlihat sumringah, mendapati diriku yang habis memesan paket happy meals. Awalnya ia bertanya pada adik, karena memang adikku yang kuutus untuk order. Mbak crew tersebut lalu bertanya, dimanakah sang ibu dari anak yang dibelikan happy meal ini. Lalu setelah itu mbak tsb mendatangi meja kami dan meminta ijin kepadaku untuk menjelaskan tawaran tentang member McKids. Ini sebetulnya cukup membantu bagi ibu-ibu yang awalnya sekilas aja gitu tidak tertarik dengan banner besar bertuliskan -HANYA dengan 54.054/tahun dapatkan berbagai keistimewaan sebagai anggota McKids- yang yaudah nggak mudeng itu buat apaan(?) hanya fokus makan.

Jadi, apa saja benefit yang ditawarkan saat itu:

1. Mendapat kaos gratis

2. Mendapat free ice cream (aku dapat 3)

3. Mendapat free access kegiatan mingguan yang diselenggarakan oleh MCD (lucunya, mbaknya bilang “nanti tiap minggu -atau bulan yaa aku agak lupa- anak bisa ikut sekolah di MCD” oke fine

4. Free ice cone tiap pembelian happy meal

5. Free ice cone tiap hadir di kegiatan McKids Day

6. Free 10 paket ayam jika merayakan milad di MCD

7. Hadiah milad

Waw, sebanyak ituu yaa ternyata. Lalu apakah aku langsung mengiyakan begitu saja? Oh, tentu tidak. Setelah mbak MCD tsb menjelaskan, aku pun tersenyum sembari bilang “oh iya mbak, lain kali aja dulu yaa.”

Namun, setelah beberapa menit setelah menerawang dan memikirkan ulang tentang benefit-benefit yang akan kami dapatkan dengan hanya 60.000 rupiah saja, akupun goyah. Terutama benefit tentang kegiatannya sih yang sepertinya menarik banget.

Begitulah, akhirnya aku pun dengan senang hati memanggil mbak MCD tadi untuk mendaftar member :p

Nah, karena hari itu aku didatangi langsung oleh crewnya, jadi aku mendaftar on the spot dan membayar biaya pendaftaran member secara tunai (saaah). Saat itu, hanya cukup mengisi form yang diberikan, lalu membayar dan diberi member card juga benefit-benefitnya (kaos lengkap dengan lembar aktivitas, 1 ice cone dan 2 Sundae.

Adapun cara lainnya yaitu dengan mengunjungi situs ini https://mcdonalds.co.id/dunia-anak


Okee, semoga sedikit ada manfaatnya. Lalu akupun berpikir, kalau sesering itu ke MCD nantinya berarti akan sering jajan junkfood juga dong ya :’p

Baiklah, mari kita ambil kegiatan-kegiatan positifnya hehhe

dok. pribadi

Pis, love n gawl momies <3





Related Articles

0 komentar:

Post a Comment

Search This Blog

Matrikulasi

Powered by Blogger.